Peningkatan Kapasitas Kader Kesehatan dalam Mendukung Kesehatan Mental bagi Ibu Hamil dan Nifas bekerjasama dengan Yayasan Project Hope Tahun 2024

Peningkatan Kapasitas Kader Kesehatan dalam Mendukung Kesehatan Mental bagi Ibu Hamil dan Nifas bekerjasama dengan Yayasan Project Hope Tahun 2024

Klaten – Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten bekerjasama dengan Yayasan Project Hope mengadakan Peningkatan Kapasitas Kader Kesehatan dalam Mendukung Kesehatan Mental bagi Ibu Hamil dan Nifas di Aula Gedung IBI Cabang Klaten, Senin(27/5/2024). Kegiatan ini diadakan secara hybrid dan dibagi menjadi 3 batch dibuka langsung oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat dr.Slamet Maryanto dan diikuti secara luring oleh 225 kader kasehatan serta diikuti secara daring oleh Bidan Koordinator & Pemegang Program Promosi Kesehatan Se-Kabupaten Klaten.


Adapun tujuan dari peningkatan kapasitas ini yaitu meningkatkan pengetahuan kader terkait pentingnya kesehatan mental bagi Ibu Hamil dan Nifas serta langkah efektif dalam praktik psikoedukasi, meningkatkan pemahaman kader kesehatan terkait alur rujukan dalam penanganan masalah kesehatan mental Ibu Hamil dan Nifas & meningkatkan ketrampilan kader kesehatan terkait praktik psikoedukasi dan kunjungan rumah pada ibu hamil dan nifas. Selain itu kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi jembatan sosialisasi bagi tenaga kesehatan lain dipuskesmas yang relevan dengan dukungan kesehatan mental Ibu Hamil dan Nifas.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0