Rembuk Stunting 2021, Bersama Cegah Stunting Di Kabupaten Klaten

Rembuk Stunting 2021, Bersama Cegah Stunting Di Kabupaten Klaten

Bupati Klaten, Sri Mulyani membuka kegiatan Rembuk Stunting Kabupaten Klaten yang diselenggarakan di Pendopo Pemerintah Kabupaten Klaten, Selasa pagi 6 April 2021. Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak yang disebabkan karena kekurangan gizi berkepanjangan.

Rembuk Stunting bertujuan untuk membangun komitmen para pengambilkebijakan dan stakeholder tingkat kabupaten untuk merencanakan,mengimplementasikan, memantau, dan mengevaluasi intervensi – intervensi yang konvergen dalam penurunan stunting dalam rangkamengurangi angka gagal tumbuh pada generasi penerus di Kabupaten Klaten.

Diperlukan komitmen dan kerjasama dari kepala daerah, kepala OPD, camat, Penyuluh KB, Kader PPKBD, Kader Sub PPKBD, akademisi, tenaga kesehatan, budayawan, instansi swasta, perusahaan, LSM, organisasi profesi, organisasi sosial dan semua lapisan masyarakat.

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0