Pertemuan Pemberdayaan Kader Posyandu dalam Pencegahan Stunting Dinas Kesehatan Tahun 2023
Klaten, Kamis, 22 Juni 2023, Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten melalui Bidang Kesehatan Masyarakat Seksi Promosi Kesehatan melakukan pertemuan Pemberdayaan Kader Posyandu dalam Pencegahan Stunting. Kegiatan ini dilakukan secara online via zoom meeting dan offline di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kab. Klaten.
Kegiatan ini di hadiri oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten, Lintas Sektor Pembina Posyandu. Narasumber kagiatan ini adalah dr. Chatidjah Alaydrus, M.Kes, Sp.A, IBCLC yang concern di bidang kesehatan anak, pemberian makan bayi dan anak, serta pencegahan stunting. Kegiatan yang dihadiri oleh 150 orang kader posyandu dan diikuti melalui zoom meeting dan youtube oleh 445 orang ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader untuk melakukan deteksi dini penyimpangan pertumbuhan di tingkat posyandu. Dengan demikian diharapkan para peserta mampu membantu pemerintah dalam upaya mencegah dan menurunkan angka stunting, khususnya di Kabupaten Klaten.