Capacity Building Pengelola SDM Kesehatan Kabupaten Klaten

Capacity Building Pengelola SDM Kesehatan Kabupaten Klaten

Untuk mendukung penyelenggaraan pembangungan kesehatan dan Transformasi Kesehatan Indonesia Pilar Ke-5, Seksi Sumber Daya Manusia Kesehatan dan Perizinan Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten mengadakan kegiatan Capacity Building Pengelola SDM Kesehatan Kabupaten Klaten. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Bapak Sulistya Setiawan, S.AP, M.Si yang menyampaikan pengelolaan upaya pengembangan dan pemberdayaan sumber daya manusia kesehatan yang meliputi upaya perencanaan, pengadaan, pendayagunaan serta pembinaan dan pengawasan mutu sumber daya manusia kesehatan untuk mendukung penyelenggaraan pembangungan kesehatan dan transformasi kesehatan pilar ke-5 dengan mewujudkan SDM Kesehatan yang berdayaguna. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 14 November 2023 yang dihadiri oleh Bidang SDK dan pengelola SDM Kesehatan di Kabupaten Klaten sejumlah 60 orang. Narasumber pada kegiatan ini dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Bapak Heri Purnomo, S.K.M, M.Kes dan Ibu Wafika Rahmawati, S.Kep, M.Kes yang menyampaikan materi terkait Transformasi Kesehatan Pilar ke 5, Kebijakan SDM pasca UU Kesehatan dan Perencanaan kebutuhan SDM Kesehatan dan updating data SISDMK. Kegiatan ini sebagai bentuk upaya untuk meningkatkan pengetahuan Pengelola SDM Kesehatan demi mewujudkan Transformasi Kesehatan Indonesia Pilar ke-5.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0