Verifikasi Lapangan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award Tahun 2024

Verifikasi Lapangan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award Tahun 2024

Klaten - Kementerian Kesehatan dan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional melakukan Verifikasi Lapangan STBM Award di Kabupaten Klaten pada Rabu, 4 Sepetember 2024 di Ruang B2 Pemda Klaten. Tim verifikator sebanyak 4 orang yaitu Fawwas Akbar Wiratama, ST dari Kementrian PPN atau Bappenas, dr Dwi Diyanti, Muthia Fadhila, S.Tr.KL dan Linda Mutiara Sianturi, S.M dari Kementerian Kesehatan.

Kegiatan ini disambutan oleh Sekretariat Daerah Kab Klaten Jajang Prihono, S.STP, M.Si, CGCAE . Beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran tim verifikator di Kab Klaten, semoga nanti dapat melihat dan menilai beberapa Inovasi yang telah terimplentasi sehingga diharapkan Kab Klaten memperoleh hasil terbaik.

Selepas sambutan dan paparan inovasi STBM oleh Sekda Kab Klaten dilakukan verifikasi lapangan oleh tim verifikator ke Desa Bugisan sebagai Desa Mandiri Sampah, Desa Jebugan Kecamatan Klaten Utara, Desa Janti Kecamatan Polanharjo dan SD Krista Gracia sebagai sekolah yg mengimplementasi 5 pilar STBM. Lima pilar STBM adalah Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBS), Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), Pengolahan Air Minum dan Makanan Rumah Tangga (PAMMRT), Pengelolaan Sampah Rumah Tangan (PSRT) dan Pengelolaan Air Limbah Domestik Rumah Tangga (PALDRT). Kegiatan ini berakhir dengan Focus Group Disccusion (FGD) di Janti Park, Polanharjo.

Dari hasil verifikasi lapangan bahwa Kab Klaten secara keseluruhan sudah baik dan inovasi sudah banyak terimplementasi akantetapi masih ada beberapa dokumen yang perlu disusulkan. Diharapkan 5 pilar STBM harus berkelanjutan terutama pilar 1 yaitu Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBS).

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0