Pemanfaatan Media Sosial Untuk Perubahan Perilaku Hidup Sehat Tahun 2024
Klaten - Seksi Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat melaksanakan Bimbingan Teknis Tenaga Kesehatan Terkait Pemanfaatan Media Sosial Untuk Perubahan Perilaku Hidup Sehat, Rabu, (26/06/2024). Kegiatan ini dilaksanakan Aula Nogososro Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten. Kegiatan ini di hadiri oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kab. Klaten, Subkoor Promkes beserta Tim Promkes Dinkes Kab. Klaten dan Tim, Petugas Promkes Puskesmas dan Rumah Sakit Se- Kab. Klaten, Petugas Epidemiolog Puskesmas Se - Kab. Klaten serta Ketua Organisasi Profesi Kesehatan Kab. Klaten.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kab. klaten dr. Slamet Maryanta, MM, kemudian dilanjutkan isian materi oleh Ibu Andri Rosita, SKM dari PPPKMI Cab. Kebumen tentang " Pemanfaatan Sosmed Untuk Perubahan Perilaku". Cara mengeksplorasi ide agar konten kita menarik adalah kita harus banyak membaca dan menonton film, stand up comedi, dan memperbanyak referensi yang lain agar dapat memunculkan ide-ide yang unik" ucap Andros.
Dengan demikian diharapkan Puskesmas dan Rumah Sakit dapat membuat konten sesuai dengan perkembangan Isu yang ada dan di publikasikan melalui media sosial, sebagai bentuk tindak lanjut dari bimbingan teknis tersebut.