Kunjungan Kaji Tiru Aplikasi E-Puskesmas dari Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan

Kunjungan Kaji Tiru Aplikasi E-Puskesmas dari Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan

Klaten - Rabu, 25 September 2024, Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten menerima Kunjungan Kaji Tiru dari Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan Kalimantan Tengah terkait implementasi aplikasi E-Puskemas di Fasyankes utamanya di Puskesmas. Pada kunjungan ini, Puskesmas Jambukulon ditunjuk sebagai Puskesmas yang dijadikan percontohan dikarenakan proses implementasi E-Puskesmas di Puskesmas Jambukulon sudah dinilai baik.

Delegasi dari Dinas Kesehatan Katingan yang dipimpin langsung oleh plt. Sekretaris Dinas Kesehatan ibu Apt. Elisawati, S.Si beserta beberapa perwakilan dari puskesmas yang ada di Kabupaten Katingan, disambut oleh Kepala Puskesmas Jambukulon, drg. Muhammad Banu Aryandaru dan Kepala Bidang SDK Sulistya Setiawan, S.AP, M.Si selaku perwakilan dari Dinas Kesehatan. Sambutan pertama disampaikan oleh perwakilan dari Puskesmas Katingan ibu Apt. Elisawati, S.Si yang menyampaikan maksud dan tujuan dilakukan kaji tiru di Dinas Kesehatan Klaten. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh kepala puskesmas jambukulon dan dari Dinas Kesehatan Klaten yang diwakili Kepala Bidang SDK. Setelah itu dilanjutkan proses diskusi terkait implementasi E-Puskesmas yang ada di Puskesmas Jambukulon. 

Diharapkan dengan dilakukannya proses kaji tiru ini, bisa membantu Dinas Kesehatan Katingan dalam penerapan sistem E-Puskesmas yang ada disana menjadi lebih lancar dan tanpa kendala.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0