Pembinaan Saka Bakti Husada di Pangkalan Karangnongko Kab. Klaten Tahun 2024
Klaten - Seksi Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat melaksanakan Pembinaan Saka Bakti Husada di Pangkalan Karangnongko Kab. Klaten Tahun 2024 , Senin, (09/09/2024). Kegiatan ini dilaksanakan di SMA N 1 Karangnongko Kab. klaten Kegiatan ini di hadiri oleh Subkoor Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku Kesehatan beserta tim dan Petugas Puskesmas Karangnongko, Kepala sekolah SMA N 1 Karangnongko beserta Pembina Pramuka.
Kegiatan ini di buka oleh Kepala Sekolah SMA N 1 Karangnongko kemudian dilanjutkan sambutan oleh Subkoor Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat, Ibu Farida Nur Aisyiyah, S.Gz., MKM. Kemudian dilanjutkan isian materi sesuai dengan krida yang diminta oleh anggota Saka Bakti Husada. Dengan demikian, kami berharap anggota saka bakti husada dapat menularkan ilmu yang sudah di dapatkan ke teman yang lain untuk mendukung perubahan perilaku dan lingkungan, serta menjaga dan meningkatkan kesehatan menuju derajat kesehatan yang optimal.